Ternyata Jadi Seorang Youtuber Itu Mudah!


"Jadi youtuber!" Kalimat singkat tapi pasti yang dilontarkan oleh rerata generasi milenial, jika ditanya tentang cita-citanya. Tak seperti generasi pendahulu yang ingin menjadi dokter, insinyur, pilot, arsitek dan berbagai profesi jamak lainnya. Anak jaman now yang kesehariannya selalu terpapar internet, tentu mendambakan profesi yang berhubungan dengan dunia maya. Salah satunya, ya menjadi youtuber.

Banyak contoh anak muda yang sukses menjadi miliarder berkat keaktifannya di media sosial. Salah satunya Atta Halilintar. Siapa sih yang gak kenal sosok energik berpenghasilan 700 juta perhari ini? Ada saja konten tayangan yang diupload di YouTube channel miliknya dan selalu mendapat tanggapan ribuan subscribe dari para fans fanatik yang kebanyakan anak usia SD hingga remaja.

Menilik fenomena sosial ini, Jefferly Heliantusonfri mengadakan bedah buku karyanya "Yuk Jadi Youtuber", terbitan Elex media Komputindo, di Gramedia Mal Kelapa Gading, Sabtu 12 Oktober kemaren. Beruntung, saya  bersama teman-teman Blomil berkesempatan mendapatkan buku keren ini.

Buku ini secara rinci membahas tentang "How To". Bukan sekedar teori namun mengajarkan step by step, bagaimana cara yang benar untuk menjadi youtuber sukses. Setelah memiliki buku ini, jaminan bakal nge-hits? Jangan mimpi deh! Tetap butuh kerja keras dan kerja cerdas untuk menggapainya.

Pinisirin dengan isi bukunya, ini sedikit bocoran buku #YukJadiYoutuber karya #JeffrlyHerliantusonfri:
  • Panduan lengkap memulai channel YouTube mulai dari menemukan ide yang menarik, membuat saluran, hingga tentunya mengembangkan channel-mu
  • Panduan lengkap membuat video screencast (video rekaman layar komputer.
  • Panduan memproduksi dan editing video untuk channel YouTube
  • Kiat segera mendapatkan ribuan penonton dan subscriber di channel-mu
  • Fitur-fitur unggulan untuk mengoptimalkan channel YouTube
  • Teknik optimasi video agar videomu ditonton puluhan ribu bahkan ratusan ribu orang
  • Cara menghasilkan uang dari saluran YouTube. Kamu akan dipandu menghasilkan uang dari channel YouTube yang kamu miliki
  • Panduan memanfaatkan YouTube Analytics untuk pengembangan channel YouTube. Melalui YouTube Analytics, kamu akan mendapat segudang data yang bermanfaat untuk kesuksesanmu sebagai YouTuber.

Sebagai seorang praktisi dan penulis digital marketing, hingga tahun 2019,  Jefferly Helianthusonfri telah menerbitkan lebih dari 40 buku seputar digital marketing. Jefferly sendiri memiliki keahlian di bidang SEO (Search Engine Optimization), pembuatan website, content marketing dan sosial media marketing.

Jefferly, juga salah seorang founder dari agensi digital marketing bernama Kelingking.id, yang menyediakan layanan pembuatan website, SEO, company profile dan solusi lengkap digital marketing untuk kebutuhan bisnis.

Selain aktif sebagai praktisi digital marketing, Jefferly tetap menyalurkan hobi menulisnya melalui blog www.JefferlyHelian.com. Juga aktif menjadi narasumber berbagai seminar dan workshop seputar digital marketing.
--------------
Nah gimana? Makin tertarik untuk menjadi seorang youtuber? Cuzz langsung aja cari buku "Yuk Jadi Youtuber" dan segera pratekkan tips serta kiatnya. Sekedar info, buku ini telah naik cetak hingga empat kali dalam waktu setahun, lho. itu artinya, ternyata banyak sekali orang yang bermimpi terkenal dan berpenghasilan milyaran melalui YouTube! Bukti lain, setiap kali saya terlihat memegang buku ini di tempat umum, orang yang berada di dekat saya biasanya akan langsung kepo dan berharap diberi kesempatan memegang serta membolak balik halamannya. Nah kaaan??
  





Komentar

Postingan Populer